Kenapa Kita Butuh Tombol Windows di Keyboard? Ini Alasannya!

Kenapa Kita Butuh Tombol Windows di Keyboard? Ini Alasannya!
Selain karena harganya yang mahal, banyak orang memilih setia menggunakan laptop atau PC Windows daripada Mac juga karena urusan kemudahan penggunaan. Menggunakan komputer Windows banyak shortcut yang ditawarkannya.
Nah, salah satu tombol penting yang wajib ada di keyboard pengguna Windows OS adalah tombol Windows. Kok gitu? Soalnya tombol Windows ini memang penting banget!

Alasan di Balik Pentingnya Tombol Windows

Berbeda dengan keyboard di Mac yang gak disertai tombol Apple, keyboard komputer Windows butuh banget tombol Windows. Soalnya tombol Windows ini bukan hanya untuk membuka Start Menu Windows, tapi juga bisa digunakan untuk berbagai fungsi penting dengan kombinasi tombol lainnya.
fungsi-kombinasi-tombol-windows
WinMembuka Start Menu, do Windows 8.1 tombol ini akan membuka jendela tugas sebelumnya
Win + AMengakses Action Center di Windows 10
Win + BMemilih ikon pertama yang muncul di Notification Area (kamu bisa berpindah ke atas atau bawah menggunakan tombol arah)
Win + Ctrl + BPindah ke program yang menunjukkan notifikasi baru
Win + CMembuka Cortana di Windows 10 jika menggunakan bahasa yang didukung
Win + DBerpindah ke Desktop (minimize semua aplikasi)
Win + EMembuka Windows Explorer
Win + Ctrl + FMembuka menu pencarian di Komputer
Win + GMengakses Game bar in Windows 10
Win + KMembuka menu Connections
Win + LMengunci Komputer
Win + MMinimize semua aplikasi
Win + ⇧ Shift + MMembuka aplikasi yang diminimize
Win + OMengunci orientasi layar
Win + PPindah ke tampilan monitor eksternal
Win + QMengakses menu pencarian
Win + RMengakses kotak dialog Run
Win + TPindah Taskbar
Win + UMembuka Utility Manager
Win + WMengakses Windows Ink Workspace
Win + XMembuka Windows Mobile Application Center
Win + YAkses cepat ke Yahoo! Messenger jika terinstall

Previous
Next Post »